4 Penyebab Diabetes yang Perlu Diperhatikan
Siapa yang tidak kenal dengan penyakit diabetes? Mungkin beberapa orang di sekitar Moms juga menderita penyakit ini. Dilansir dari Diabetes.co.uk, tercatat sekitar 415 juta penduduk dunia menderita diabetes. Terhitung setidaknya 1 dari 11 populasi orang dewasa di dunia menderita diabetes.
Diabetes sendiri merupakan penyakit yang diakibatkan oleh tingginya gula darah dalam tubuh seseorang.
Diabetes sendiri terjadi akibat hormon insulin yang tidak dapat bekerja secara maksimal dalam memecah makanan yang dikonsumsi menjadi tenaga.
Dalam beberapa kasus, tubuh seseorang tidak dapat memproduksi hormon insulin sehingga glukosa tertinggal dalam darah dan tingkat gula dalam darah menjadi tinggi.
Baca Juga: Benarkah Penderita Diabetes Lebih Rentan Mengalami Gangguan Kecemasan?
Penyebab Diabetes
Namun, apa sebenarnya penyebab diabetes? Simak lebih lanjut ulasan di bawah ini.
1. Alkohol
Seperti yang sudah diketahui, alkohol memiliki banyak kalori yang dapat membuat seseorang memiliki berat badan berlebih.
Jika Moms ingin terhindar dari penyakit diabetes, baiknya mulai kurangi konsumsi alkohol per hari. Konsumsi alkohol yang berlebihan dapat menimbun lemak dan meningkatkan risiko diabetes.
“Mengkonsumsi alkohol dalam jumlah berlebih merupakan salah satu penyebab diabetes. Batasi konsumsi alkohol satu gelas per hari bagi wanita dan dua gelas per hari bagi pria,” jelas Palinski-Wade, RD, CDE, pakar diet dan diabetes.
Ganti kebiasaan mengkonsumsi alkohol dengan air putih secara perlahan agar terhindari dari risiko diabetes.
2. Faktor Genetik
Penyebab diabetes lainnya adalah faktor genetik. Jika salah satu anggota keluarga memiliki riwayat diabetes kemungkinan besar Moms dapat mengidap penyakit yang sama di kemudian hari.
Dikutip dari National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases, seseorang dengan riwayat keluarga diabetes tipe 1 (keadaan dimana tubuh tidak dapat memproduksi hormon insulin) dapat mengidap diabetes tipe 2 (diabetes karena hormon insulin tidak dapat bekerja dengan baik).
Walaupun risikonya tidak lebih parah dari diabetes tipe 1, namun diwajibkan bagi Moms untuk tetap menjaga pola hidup dan mengurangi konsumsi gula agar terhindar dari penyakit diabetes.
Baca Juga: 3 Fakta tentang Diabetes Gestasional, Bumil Wajib Tahu!
3. Obesitas
Kelebihan berat badan merupakan salah satu penyebab diabetes yang paling umum.
Obesitas dapat terjadi karena adanya pola hidup dan konsumsi makanan kaya lemak yang tidak diimbangi dengan olahraga dan makanan kaya serat.
Jika dulu obesitas banyak ditemukan pada orang dewasa, sekarang ini tidak sedikit anak kecil yang menderita obesitas. Obesitas sendiri merupakan kondisi di mana terdapat banyaknya lemak tubuh dalam badan.
Komplikasi dari tingginya kadar lemak dalam tubuh seseorang dapat mengganggu hormon insulin bekerja.
Kurangi makanan kaya lemak dan mulai hidup sehat untuk terhindar dari penyebab diabetes satu ini.
4. Merokok
Pada tahun 2017, tercatat 67 persen pria di Indonesia merupakan perokok. Lalu sebenarnya mengapa rokok merupakan penyebab diabetes?
Tembakau yang terdapat dalam rokok dapat meningkatkan kadar gula dalam tubuh dan melemahkan hormon insulin. Semakin banyak tembakau yang masuk dalam tubuh, semakin besar juga risiko diabetes didapat.
Kunyah permen karet untuk mengurangi rasa ingin merokok. Ulang terapi ini agar menjadi kebiasaan dan terhindar dari penyebab penyakit diabetes.
Baca Juga: Adakah Pengaruh Diabetes Pada Kesehatan Gigi dan Mulut Anak?
Itulah penyebab diabetes yang dapat Moms ketahui dan hindari. Bentuk pola hidup sehat dan konsumsi makanan kaya serat sejak dini.
(DH)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.