3 Resep Brokoli Enak dan Mudah Diikuti agar Si Kecil Mau Makan Sayur
Moms sedang ingin mencoba memperkenalkan brokoli pada Si Kecil? Tapi bingung harus memulainya dengan apa? Tepat sekali jika Moms membaca artikel ini!
Sayuran memang terlihat tidak menarik bagi Si Kecil, termasuk brokoli, karena itu juga, Moms harus super kreatif untuk bisa membuat sajian yang mengandung sayuran.
Dikutip dari Momjunction.com, ada tiga resep brokoli untuk Si Kecil yang bisa Moms coba. Apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini ya Moms.
1. Broccoli Mac and Cheese
Bahan-bahan:
- Makaroni
- Brokoli
- Margarin
- Kuning telur
- Susu cair
- Keju parut
- Garam
- Lada
Cara membuat:
1. Rebus makaroni dalam air yang telah diberi garam dan margarin. Setelah matang, sisihkan.
2. Sambil menunggu matang, panaskan mentega dalam wajan. Tumis brokoli.
3. Tambahkan makaroni yang telah matang, margarin, dan kuning telur. Aduk rata.
4. Tambahkan susu dan keju. Beri garam dan lada, koreksi rasa.
5. Aduk terus hingga keju meleleh dan saus menjadi creamy.
6. Angkat dan sajikan.
Baca Juga: Pas untuk Jadi Camilan, Ini Resep Bayam Crispy
2. Broccoli Cheese Bites
Bahan-bahan:
- Brokoli, potong kecil
- Telur
- Garam
- Remah roti
- Keju
Cara membuat:
1. Kukus brokoli hingga lunak.
2. Blender brokoli bersama remah roti, telur, keju, dan garam hingga tercampur rata.
3. Bentuk adonan jadi bulatan kecil.
4. Panaskan minyak lalu goreng adonan tadi hingga berwarna coklat keemasan.
5. Angkat lalu tiriskan. Sajikan untuk Si Kecil.
Baca Juga: Resep Swedish Meatball, Bola-Bola Daging ala IKEA
3. Cheesy Broccoli Soup with Corn
Bahan-bahan:
- Jagung manis
- Bawang bombai, cincang
- Minyak zaitun
- Bawang putih
- Susu cair
- Kaldu cair
- Brokoli, cincang
- Keju parut
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga layu.
2. Tambahkan susu cair dan kaldu. Masak selama 5 menit.
3. Tambahkan brokoli dan jagung serta lada dan garam.
4. Kecilkan api, masak hingga brokoli dan jagung melunak.
5. Setelah brokoli dan jagung melunak, matikan api.
6. Blender sup hingga semua bahan tercampur halus.
7. Masak sup kembali dengan tambahan keju parut selama 10 menit.
8. Angkat dan sajikan.
Baca Juga: 8 Manfaat Buah Kurma Untuk Kesehatan dan Kecantikan
Itulah tiga resep brokoli untuk Si Kecil yang bisa Moms praktikkan di rumah. Selamat mencoba!
(AND)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.