17 Mei 2023

Resep Lontong Balap, Makanan Khas Surabaya yang Lezat

Dulu makanan ini dijual menggunakan gentong, lho!

Dikenal sebagai makanan khas Surabaya, lontong balap juga disukai oleh masyarakat lain.

Makanan tradisional ini kini menjadi favorit banyak orang karena cita rasanya.

Ini adalah makanan yang memiliki rasa gurih dan terdiri dari lontong, tahu, tauge, lentho, bawang goreng, kecap dan sambal dalam setiap porsinya.

Baca Juga: 4 Makanan Lebaran yang Cocok Dimakan Bersama Ketupat

Mengenal Kuliner Lontong Balap

Lontong Balap
Foto: Lontong Balap (Masakapahariini.com)

Ternyata, ada cerita tersendiri mengenai penamaan kuliner lontong balap yang berkuah dan memiliki cita rasa gurih ini.

Ini berawal dari wadah serupa gentong yang dipikul oleh penjualnya. Agar tidak ketinggalan pembeli, para penjual ini memikul dagangannya dengan setengah berlari sehingga terlihat seolah saling balapan.

Hal ini akhirnya melekat pada makanan ini dan melahirkan nama lontong balap.

Ciri khas yang melekat pada makanan ini yaitu dengan kehadiran lentho.

Lentho ini terbuat dari kacang yang direndam dengan berbagai bumbu selama satu malam, kemudian ditumbuk, dikepal dan digoreng. Bisa juga ditambahkan dengan kecap dan sambal petis.

Lontong balap dapat dijumpai di berbagai titik di Kota Surabaya, seperti di Jalan Kranggan, di daerah Wonokromo, dan di banyak sentra kuliner lainnya.

Meski memiliki rasa yang khas, ternyata harga yang ditawarkan pun cukup murah, yakni sekitar 10.000 rupiah per porsinya.

Baca Juga: Mengenal Asal Mula, Makna, hingga Resep Lontong Cap Go Meh

Resep Lontong Balap Khas Surabaya

Memiliki rasa yang gurih dan nikmat, ternyata ada juga lontong balap dengan versi menggunakan sambal petis dan kecap sebagai penikmat rasa.

Beberapa resep lontong balap di bawah ini bisa disesuaikan dengan kesukaan Moms dan keluarga di rumah. Intip yuk!

1. Resep Lontong Balap Surabaya

Lontong Balap Surabaya Foto: Cookpad @Griya_Rasa
Siap dalam 30 menit
Sajian 4 porsi

Masih memiliki rasa otentik khas Surabaya, resep lontong balap dari Moms @Griya_Rasa ini bisa disajikan bersama kerupuk, Moms.

Bahan-bahan

  • 4 porsi Lontong
  • 4 porsi Tahu Goreng
  • 250 gr Tauge

Bumbu Halus (Kuah):

  • 5 siung Bawang Merah
  • 3 siung Bawang Putih
  • 1/2 sdt Merica
  • 50 gr Udang Kupas, sebagian dihaluskan, sebagian dipotong kecil
  • 3 sdm Kecap Manis
  • 1 batang Daun Bawang Prei, haluskan batangnya, tumis daunnya
  • secukupnya Garam
  • 1 liter Air

Bumbu Petis:

  • 3-4 sdm Petis
  • 3 siung Bawang Putih, tumis
  • 2 buah Cabai Rawit
  • Kuah Kaldu

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus sampai harum, kemudian tambahkan potongan udang dan daun bawang. Aduk sebentar.
  2. Setelah itu masukkan air, tunggu sampai mendidih. Tambahkan kecap, koreksi rasa, sisihkan.
  3. Rebus tauge selama 2 menit, angkat, tiriskan dan siram dengan air es agar tauge tetap renyah
  4. Haluskan bawang putih yang sudah ditumis, cabai dan petis, sisihkan. Gunakan level kepedasan sesuai selera.
  5. Siapkan piring, kemudian ambil satu sendok bumbu petis yang sudah dihaluskan, campur dengan kuah sampai merata.
  6. Setelah itu, letakkan potongan lontong, tauge dan tahu. Siramkan kuah sesuai selera.
  7. Taburkan bawang goreng dan juga kecap.
  8. Lontong Balap siap disantap.
  9. Bisa juga ditambahkan dengan gorengan lento dan sate kerang.
Baca Juga:

2. Resep Lontong Balap Ceker

Lontong Balap Ceker Foto: Cookpad @nhiza_1993
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Resep dari Moms @nhiza_1993 ini menambahkan ceker sebagai toping dalam resep ini. boleh di coba nih, Moms.

Bahan-bahan

  • 1 gengam Tauge
  • 4 biji Ceker ayam
  • 4 buah Tahu, potong kotak dan digoreng dulu
  • Secukupnya Gula, Garam, Merica, Kecap
  • Secukupnya Daun Bawang, Rajang halus

Bumbu Tumis:

  • 4 Bawang Merah
  • 2 Bawang Putih
  • 1 Cabai Merah besar
  • 1/4 buah Bawang Bombay

Cara membuat:

  1. Tumis bahan bumbu tumis sampai harum.
  2. Masukkan ceker ayam, kemudian tambahkan air, garam, gula, merica dan kecap. Tes rasa.
  3. Kalau ceker sudah, matang masukan tahu, toge dan bawang daun.
  4. Aduk aduk sebentar. Dan masakan siap disajikan.
Baca Juga:

3. Resep Lontong Balap Mie

Lontong Balap Mie Foto: Cookpad @androvnugros
Siap dalam 50 menit
Sajian 5 porsi

Kalau resep lontong balap milik @androvnugros ini menambahkan mi eke dalamnya. Kira-kira, gimana ya rasanya?

Bahan-bahan

  • 1/4 Kg Kecambah / Tauge
  • 1 bks Mie Burung Dara kuning / Mie Keriting lainnya
  • 1 bks Tahu
  • 5 buah Lontong Nasi

Bahan Bumbu Petis:

  • 2 Sdm Petis Udang
  • 1 Siung Bawang putih
  • 2 Siung Bawang Merah
  • Secukupnya Kecap
  • Sedikit Air

Bahan Kuah Kaldu:

  • 3 Siung Bawang Putih
  • 5 Siung Bawang Merah
  • 2 Buah Cabe Rawit (sesuai selera)
  • 1 Ruas Jahe
  • 2 Batang Daun Prei
  • 2 Potong Daun Seledri (sesuai selera)
  • 2 Sdm Kecap Manis
  • Secukupnya Kaldu Sapi
  • Secukupnya Garam
  • Secukupnya Gula
  • Secukupnya Merica

Cara membuat:

  1. Goreng Tahu hingga kering luarnya.
  2. Masak Mie setengah matang sampai kenyal, jangan sampai terlalu matang atau lembek.
  3. Untuk bahan bumbu petis, cincang bawang putih dan merah, tumis hingga harum. Kemudian masukkan petis udang dan tambahkan air serta kecap.
  4. Untuk bahan kuah kaldu, uleg hingga halus bawang merah dan putih, jahe, cabe rawit. Kemudian tumis hingga harum.
  5. Kemudian rebus air sekitar 750ml-1000 ml atau sesuai selera. Rebus hingga mendidih.
  6. Setelah mendidih, kecilkan api dan masukkan bumbu yang sudah ditumis kemudian tambahkan garam, merica, gula, kecap manis.
  7. Setelah 2 menit, masukkan kecambah, daun prei, dan seledri.
  8. Setelah itu, taruh bumbu petis secukupnya dalam kirim, tambahkan sedikit kuah kaldu dan campurkan.
  9. Kemudian tambahkan potongan lontong, tahu, dan mie. Siram dengan kuah kaldu serta kecambah.
  10. Tambahkan bawang goreng agar lebih nikmat. Lontong balap mie siap menikmati.

Makan beragam lontong balap ini akan lebih enak saat suasana hujan dengan kuah yang hangat sambil menghabiskan waktu bersama keluarga.

  • https://surabaya.go.id/id/berita/50192/begini-asal-usul-lontong-balap
  • https://cookpad.com/id/resep/16563804-lontong-balap
  • https://cookpad.com/id/resep/15631411-lontong-balap-ceker
  • https://cookpad.com/id/resep/12850725-lontong-mie-balap

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.