25 Oktober 2017

Siap-Siap Bersalin, Jangan Lupa Persiapkan Hal Ini!

Apa saja yang harus dipertimbangkan sebelum bersalin?

Tanggal perkiraan bersalin tinggal menghitung hari. Mama pasti berdebar-debar sekaligus merasa sangat antusias menantikan pertemuan pertama dengan buah hati.

Meski begitu, jangan lupakan beberapa hal penting sebelum tanggal bersalin tiba, misalnya memilih rumah sakit bersalin dan menyiapkan keperluan Mama dan bayi selama di rumah sakit.

Hal-hal tersebut sebaiknya sudah mulai Mama lakukan sejak sebulan sebelum tanggal perkiraan bersalin. Ada banyak hal yang harus Mama pertimbangkan saat memilih rumah sakit bersalin. Ini dia beberapa di antaranya:

Lokasi

Pilih rumah sakit yang lokasinya paling dekat dengan rumah Mama. Pertimbangannya, Mama tidak akan menghabiskan banyak waktu di jalan saat kondisi darurat persalinan hampir tiba.

Fasilitas

Pilih rumah sakit dengan fasilitas yang sesuai dengan harapan Mama. Misal, memiliki fasilitas rawat gabung antara ibu dan bayi (rooming in), mendukung proses Inisiasi Menyusui Dini (IMD), atau menyediakan klinik laktasi bagi ibu yang baru melahirkan.

Referensi

Jangan ragu berkonsultasi dengan dokter kandungan Mama mengenai rumah sakit bersalin idaman. Selain dokter, pengalaman teman-teman Mama juga bisa menjadi referensi. Misalnya, apakah para petugas kesehatan, terutama perawat, di rumah sakit tersebut bersikap hangat pada para pasiennya atau tidak.

Baca juga: Plus Minus Melahirkan Normal vs Caesar

Perlengkapan Mama dan Bayi

Kelar urusan memilih rumah sakit, sekarang saatnya Mama beralih pada perlengkapan pribadi dan calon bayi yang harus dipersiapkan sebelum keberangkatan ke rumah sakit. Berikut panduannya:

1. Kartu rumah sakit dan kartu asuransi kesehatan

2. Uang tunai, kartu ATM dan kartu kredit

3. 3 – 4 setel baju kasual dengan bukaan kancing depan (untuk memudahkan Mama menyusui)

4. Pakaian dalam secukupnya plus bra khusus menyusui

5. Breast pad

6. Pembalut khusus paska persalinan

7. Toiletries(sabun, sikat gigi, tisu, dsb)

8. Sisir

9. Deodoran, pelembab dan beberapa peralatan make updasar (agar Mama tetap cantik dan segar meski lelah paska persalinan)

10. Kamera/handycam(untuk merekam detik-detik persalinan dan mengabadikan foto-foto bayi)

11. 1 setel pakaian bayi untuk pulang plus selimut

12. Diapers

13. Breast pump

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.