25 Maret 2019

Awas! 7 Mainan Berbahaya Ini Sebaiknya Dijauhkan Dari Balita

Ada mainan yang bisa bikin tersedak dan membahayakan nyawa Si kecil

Moms, yakin di rumah tidak ada mainan berbahaya yang bisa mencelakai buah hati?

Walau bisa membantu perkembangan dan proses belajarnya, ternyata tidak semua mainan aman untuk dimainkan lho, Moms.

Lembaga edukasi mainan berbahaya World Against Toys Causing Harm (WATCH) sempat menyatakan kalau di pasaran masih banyak beredar produk mainan yang beresiko menyebabkan balita tersedak, terluka, bahkan keracunan.

Jadi agar buah hati tetap aman saat bermain dan belajar, ketahui dulu beberapa mainan berbahaya yang harus dijauhkan dari balita ini ya, Moms.

1. Kelereng

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 1
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 1

Foto: amazon.com

Menurut US Consumer Product Safety Commission (CPSC), kelereng adalah salah satu mainan yang harus dijauhkan dari balita karena dapat membahayakan nyawa bila tertelan atau tersedak.

Dari data CPSC, diketahui tidak sedikit kasus kematian balita akibat tersedak benda bulat dan kecil seperti kelereng, peluru plastik, maupun bola plastik kecil terjadi pada anak berusia di bawah 3 tahun.

Baca Juga: Tidak Hanya untuk Anak Perempuan, Ini 7 Rekomendasi Mainan Masak-masakan untuk Si Kecil

2. Balon

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 2
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 2

Foto: all4women.co.za

Ada data mengejutkan dari St. Louis Children’s Hospital yang menunjukkan fakta kalau 38% kasus kematian anak akibat mainan di Amerika Serikat melibatkan balon dan sebagian besar korbannya adalah anak berusia di bawah 6 tahun.

Selain bisa masuk ke dalam mulut dan menghambat aliran udara saat balita mencoba meniupnya, potongan balon pecah juga mudah tertelan dan masuk ke dalam tenggorokan atau paru-paru.

Balon lebih cocok digunakan oleh anak yang telah lewat usia balitanya. Jika ingin membeli balon, Moms bisa tengok di sini.

3. Mainan Bermagnet

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 3
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 3

Foto: faroutcity.com

Mengenalkan sains melalui mainan eksperimen memang sangat baik untuk balita, namun Moms harus ekstra waspada bila ada magnet lepas sebagai salah satu bahan pendukungnya.

Magnet yang tertelan dan masuk ke saluran pernapasan atau pencernaan bisa membuat balita tersedak, kesulitan bernapas, dan merusak jaringan halus di dalam tubuh.

Baca Juga: Bantu Perkembangan Si Kecil dengan 7 Mainan untuk Anak 1 Tahun Ini

4. Mainan dengan Baterai Kecil

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 4
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 4

Foto: Ipcblog.org

Bila di rumah ada mainan balita yang berisi baterai kancing berbentuk bulat dan tipis, lebih baik perkuat tutup tempat baterai dengan selotip agar tidak mudah dibuka ya, Moms.

Seperti dikatakan oleh Child Accident Prevention Trust, baterai yang tertelan dan terkena ludah bisa membakar tenggorokan serta menyebabkan pendarahan organ parah yang berujung pada kematian hanya dalam waktu beberapa jam saja.

5. Mainan Berpeluru

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 5
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 5

Foto: prnewswire.com

Pistol, panah, dan segala mainan yang berpeluru bulat atau meruncing tumpul juga sebaiknya dijauhkan dari balita ya, Moms.

Semuanya adalah jenis mainan berbahaya yang bila tidak digunakan dengan hati-hati menyebabkan kerusakan serius dan permanen pada mata balita.

6. Mainan Dengan Baling-Baling

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 6
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 6

Foto: fatbraintoys.com

Moms, helikopter dan pesawat dengan baling-baling juga termasuk mainan yang harus dijauhkan dari balita dan anak di bawah usia 10 tahun.

Walau terbuat dari plastik, menyentuh baling-baling yang berputar secara tidak sengaja bisa melukai jari, tangan, dan bagian tubuh balita lain.

Baca Juga: 7 Tips Memilih Mainan Bayi Ramah Lingkungan

7. Kastil Balon

awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 7
Foto: awas 7 mainan berbahaya ini sebaiknya dijauhkan dari balita 7

Foto: hopsbouncehouse.com

Tak disangka, wahana favorit balita ini juga termasuk mainan berbahaya lho, Moms. Sudah cukup banyak kasus balita masuk rumah sakit dan meninggal dunia karena terjatuh atau terlempar dari kastil balon yang meledak.

Menurut WATCH kastil balon memiliki resiko bahaya seperti trampolin, yang bisa menyebabkan cedera parah seperti retak tulang, cedera tulang serviks, dan kelumpuhan.

Mengingat banyaknya mainan berbahaya yang harus dijauhkan dari balita, bagaimana cara Moms menjaga keselamatan buah hati saat sedang bermain?

(WA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.