Cara Memilih Bra Menyusui Yang Tepat
Menyusui bisa menjadi hal yang menakutkan bagi perempuan, terutama bagi ibu muda yang baru pertama kali menyusui.
Alasan utama adalah ketakutan apabila bentuk payudara berubah setelah menyusui. Karena itu, penting sekali untuk memilih bra menyusui yang nyaman dan terpasang dengan baik.
Agar payudara kencang setelah menyusui, hal pertama yang harus Moms lakukan adalah mulai memakai bra yang tepat setiap waktu selama masa menyusui.
Ada beberapa aturan sederhana yang perlu Moms ikuti saat memilih bra menyusui agar tidak salah beli:
Cari Ukuran yang Pas
Payudara perempuan akan terus berubah ukuran sepanjang hidupnya, terutama saat hamil dan setelah melahirkan. Berbelanjalah lebih awal tetapi tidak terlalu dini.
Nadine Harding, ahli bra bersertifikat sekaligus direktur penjualan dan pemasaran di Bravado Designs, merekomendasikan agar membeli bra menyusui pada trimester ketiga atau sekitar delapan bulan kehamilan sebelum bayi lahir.
Inilah perkiraan ukuran payudara pada masa 8 minggu pasca kelahiran saat tubuh Moms belajar mengatur persediaan ASI.
Bra menyusui yang terpasang dengan benar tidak hanya akan membuat Moms merasa nyaman namun juga akan memberi penyangga yang sangat dibutuhkan.
Belilah Bra Menyusui dengan Cup yang Tepat
Banyak perempuan melakukan kesalahan dengan membeli bra menyusui dengan sedikit ruang ekstra pada bagian cup. Ini tidak dianjurkan, karena cup yang longgar tidak akan memberikan penyangga yang sangat dibutuhkan payudara.
Bra menyusui yang tepat berupa kain yang melar pada bagian cup yang memudahkan gerakan di payudara karena menghasilkan ASI.
Pilihlah Bra Menyusui dengan 4-6 Kait pada Pengikat Belakang
Cara ini sangat penting, karena akan memudahkan Moms mengencangkan kembali pengikat belakang yang memberikan support sebesar 80%, setelah selesai masa menyusui.
Pilihlah Bahan Katun
Karena puting susu Moms lebih sensitif saat menyusui dan suhu tubuh lebih tinggi, sebaiknya Moms memilih bra menyusui dari bahan katun yang nyaman, tidak menimbulkan sesak napas, dan dapat menyerap keringat.
Jangan Mencoba Bra dengan Cup Khusus setelah Melahirkan
Selama delapan minggu pertama pasca melahirkan, payudara Moms akan kendur dan berubah bentuk. Bra tanpa jahitan disarankan pada tahap ini karena akan memudahkan perubahan gerak tubuh dan memberi kenyamanan dan penyanggaan yang sangat dibutuhkan.
Pertimbangkan Lemari Pakaian
Terakhir, perhatikan lemari pakaian Moms. Ada banyak bra menyusui dengan berbagai jenis dan model yang tersedia di pasaran. Pilihlah bra menyusui yang akan cocok dengan gaya hidup Moms dan membuat Moms merasa nyaman.
Jika Moms ingin membelinya, ada beberapa pilihan bra menyusui yang tepat untuk Moms. Jangan salah pilih, ya, Moms!
(ROS)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.