Ketahui Kalori Pisang Berdasarkan Jenis dan Pengolahannya
Moms berencana diet dengan pisang? Ketahui dulu jumlah kalori pisang di sini!
Untuk menjalani program diet, bisa dimulai dengan menghitung kalori dari makanan yang dikonsumsi.
Begitu juga dengan kalori pisang. Karena, beda penyajian beda pula kalori yang dimilikinya.
Lalu, berapa jumlah kalori yang terdapat dalam buah pisang? Berikut ini penjelasannya!
Kandungan Gizi Pisang
Buah pisang merupakan salah satu sumber serat, potasium, vitamin B6, vitamin C, dan berbagai antioksidan dan fitonutrien yang sehat.
Sebelum mengenal lebih jauh, ketahui dulu kandungan gizi pada buah pisang, yuk.
Melansir Fat Secret Indonesia, buah pisang mengandung gizi, seperti:
- Energi: 105 kkal
- Lemak: 0,39 gr
- Protein: 1,29 gr
- Karbohidrat: 26,95 gr
- Serat: 3,1 gr
- Gula: 14,43 gr
- Sodium: 1 mg
- Kalium: 422 mg
Rincian kandungan gizi buah pisang ini yakni menyumbang kebutuhan harian 3% lemak, 4% protein, serta 93% karbohidrat.
Dikenal sebagai tinggi karbohidrat, tak heran buah ini sering dijadikan pengganti nasi bagi Si Kecil yang susah makan.
Kalori Pisang Berdasarkan Jenis dan Pengolahannya
Mengutip Penn Medicine, kalori pisang berukuran sedang memiliki sekitar 105 kalori, dengan gula alami buah-buahan, serta 3 gram serat.
Jika dilihat dari jenisnya, berikut ini penjelasan kalori pisang yang perlu diketahui.
1. Kalori Pisang Goreng
Secara umum, makanan yang digoreng secara signifikan, kandungan lemak dan kalorinya menjadi lebih tinggi.
Biasanya, makanan yang digoreng akan dilapisi dengan adonan atau tepung racikan.
Pisang goreng salah satu hidangan camilan yang disukai hampir setiap orang.
Rasanya yang renyah dan manis, tak jarang membuat kita lahap memakannya.
Namun tahukah Moms kalori pisang goreng yang sebenarnya?
Mengutip Nutrionix, kalori pisang goreng sekitar 378 kalori. Dimana normalnya kalori buah pisang adalah sekitar 105 kalori.
Ada peningkatan 2 kali lipat kalori pisang akibat cara pengolahannya, yakni digoreng.
Untuk membakar lemak kalori pisang goreng, dibutuhkan berolahraga, seperti berjalan (102 menit), berlari (35 menit), dan bersepeda (52 menit).
2. Kalori Pisang Rebus
Selain digoreng, pisang rebus juga menjadi salah satu pengolahan yang sering kita jumpai.
Pisang diolah dengan berbagai cara telah terbukti menjadi sumber yang baik untuk vitamin A, C, kalsium, dan seng.
Satu buah kalori pisang rebus, hampir sama dengan kalori pisang pada umumnya, yakni sekitar 110 kalori.
3. Kalori Pisang Ambon
Orang Indonesia tentu sudah tak asing lagi dengan pisang Ambon.
Tak kalah dengan jenis pisang lainnya, pisang Ambon juga memiliki tekstur yang lembut, sehingga dapat dikonsumsi oleh Si Kecil.
Pisang Ambon cukup mudah ditemui, di pasar tradisional, kios buah, atau supermarket.
Selain murah dan rasanya yang lezat, pisang Ambon juga kaya manfaat bagi kesehatan dan kecantikan.
Mengutip Fat Secret Indonesia, kalori pisang Ambon adalah sekitar 97 kalori dalam 100ml (100 g).
Pisang Ambon memiliki nutrisi penting multivitamin yang dapat menjaga kesehatan tubuh.
Terlebih, kalori pisang yang satu ini juga mengandung mineral cukup tinggi untuk menjaga kesehatan tulang.
4. Kalori Pisang Sunpride
Pisang Sunpride, salah satu jenis buah yang mudah dimakan dan dijumpai di mana saja.
Kalori pisang Sunpride terbilang rendah yakni sekitar 72–135 kalori.
Oleh karena itu, buah ini menjadi salah satu pilihan untuk program diet sehat.
Moms juga bisa mencampurkan pisang dengan yoghurt rendah lemak untuk sarapan lezat bernutrisi.
Rasanya yang terbilang lebih manis dengan tekstur lembut, disukai banyak anak-anak.
Ini juga menjadi buah pisang yang praktis dan bisa dikonsumsi langsung tanpa harus diolah terlebih dahulu.
Manfaat Buah Pisang
Terkenal dengan beragam kalori, ketahui manfaat buah pisang untuk kesehatan.
Berikut sejumlah manfaat atau khasiat yang bisa dirasakan, meliputi:
1. Sebagai Menu Diet
Diet pisang dipopulerkan oleh seorang apoteker Jepang untuk membantu seseorang menurunkan berat badan.
Upaya ini mendorong Moms untuk makan buah pisang dalam kurun waktu tertentu.
Diet pisang ini perlu mengurangi porsi makan di siang dan malam hari.
Misalnya makan pisang hanya saat sarapan, kemudian makan siang dan malam secukupnya hingga kenyang sampai 80%.
Camilan di sore hari boleh pisang lagi dan diimbangi tidur yang cukup.
Diet pisang ini juga direkomendasikan untuk mereka yang menghindari produk susu dan es krim.
2. Atasi Morning Sickness
Menariknya lagi, buah pisang secara signifikan juga membantu kesehatan ibu hamil.
Kalori yang masih dalam batas normal, ini dapat meredakan morning sickness pada ibu hamil.
Vitamin B6 yang ada di dalam pisang bisa bantu redakan mual dan muntah yang kerap dialami pada trimester awal kehamilan.
Morning sickness adalah kondisi yang membuat sebagian ibu hamil merasa tidak nyaman.
Meski tidak dialami semua ibu hamil, kondisi ini bisa saja mengganggu aktivitas sehari-hari.
3. Mengatasi Diare
Terlepas dari itu, buah pisang juga dapat membantu mengatasi diare.
Pisang mengandung serat, prebiotik, dan probiotik, yang membantu kesehatan pencernaan.
Manfaat buah pisang ini bisa didapat untuk pengolahan yang direbus dan dikukus.
Pisang yang digoreng dengan minyak diyakini akan meningkatkan kandungan kalori yang berlebihan di dalamnya.
Oleh karena itu, olahan yang digoreng tak baik untuk kesehatan tubuh.
4. Mengatasi Cedera Otot
Pisang kaya akan karbohidrat yang baik bagi tubuh.
Ini menjadi solusi sumber karbohidrat selain nasi atau produk gandum.
Ini menjadi salah satu buah kesukaan para atlet karena kandungan mineral dan karbohidrat yang mudah dicerna.
Makan pisang membantu mengurangi kram dan nyeri otot terkait olahraga hingga 95%, melansir studi dalam National Center for Biotechnology and Information.
Kram yang terjadi pada sebagian atlet dipicu dari dehidrasi dan ketidakseimbangan cairan tubuh.
Meskipun demikian, kalori pisang memang memberikan nutrisi baik sebelum, selama, dan setelah berolahraga.
5. Makanan Tinggi Serat
Ada beberapa kalori pisang yang cukup rendah. Meski begitu, ini tinggi serat dan dapat membantu pencernaan yang lebih baik.
Pisang berukuran sedang memiliki sekitar 3 gram serat, menjadikan pisang sumber serat yang sehat.
Faktanya, buah pisang mengandung 2 jenis serat utama, antara lain:
- Pektin: Menurun saat pisang matang.
- Pati resisten: Ditemukan pada pisang mentah.
Pati resisten adalah makanan bagi bakteri dan menguntungkan kesehatan usus.
Selain itu, beberapa penelitian menunjukkan bahwa pektin membantu melindungi dari kanker usus besar.
6. Mengatur Tekanan Darah
Kalium adalah mineral yang penting untuk kesehatan jantung, terutama pengontrol tekanan darah.
Meskipun penting, hanya sedikit orang yang mendapatkan cukup kalium dalam makanan mereka.
Melansir U.S Department of Agriculture pisang adalah sumber makanan kalium yang bagus.
Satu pisang ukuran sedang (118 gram) mengandung 9% kalium.
Makanan tinggi kalium membantu menurunkan tekanan darah, lho!
Bagi mereka yang makan banyak kalium memiliki risiko penyakit jantung hingga 27% lebih rendah.
7. Baik untuk Kesehatan Jantung
Pisang yang matang adalah salah satu yang enak untuk disantap.
Terlebih lagi, pisang kuning dan hijau yang membuat tubuh tetap sehat dan merasa kenyang.
Selain itu, pisang mengandung magnesium dalam jumlah yang cukup.
Kandungan ini penting untuk kesehatan jantung.
Tingginya jumlah kalori dan karbohidrat juga membuat pisang mengandung antioksidan yang baik untuk tubuh.
Selain cegah penyebaran sel kanker, ini pun bisa menjaga fungsi jantung dengan lebih baik.
8. Jaga Berat Badan Ideal
Ada banyak jenis dan ukuran buah pisang. Warnanya berkisar dari hijau hingga kekuningan emas.
Cara mengolahnya bervariasi, mulai dari pisang goreng, rebus, atau yang bisa langsung dimakan, seperti pisang Sunpride.
Menurut penelitian di jurnal Annals of Internal Medicine, pisang dapat meningkatkan asupan serat per hari.
Ini pun salah satu alternatif dalam cara menurunkan berat badan dengan alami.
9. Multivitamin
Pisang juga merupakan sumber vitamin yang baik.
Seperti kebanyakan buah-buahan lainnya, pisang bukan sumber lemak atau protein, melainkan karbohidrat.
Jika dibandingkan dengan buah-buahan lain, seperti beri, pisang memiliki energi (kalori) yang lebih tinggi.
Pisang juga mengandung multivitamin yang memberikan manfaat yang lebih baik pada tubuh.
Ada beberapa cara mengonsumsi buah pisang yang lezat dan disukai anak-anak. Moms bisa mencoba beberapa resep olahan pisang berikut!
Resep Pisang Nugget Sederhana
Belakangan, pisang nugget memang cukup banyak digandrungi. Bentuknya yang unik seperti nugget membuat banyak orang menyerbunya.
Yuk, coba buat pisang nugget kriuk satu ini di rumah, Moms. Dijamin lezat dan lebih higienis ketimbang Moms jajan di luar.
Bahan-bahan
Bahan utama:
- 5 buah pisang kepok, lumatkan
- 100 gram tepung terigu
- 1 sdm gula (bila suka)
- 1 butir telur
- 3 sdm susu kental manis
- Vanili secukupnya
- 175 gram keju parut
- ¼ sdt garam
- 100 cc air
Pelapis:
- Maizena, larutkan dengan air secukupnya
- Tepung terigu secukupnya
- Tepung roti secukupnya
Topping:
- Keju parut
- Selai cokelat
- Meises
- Kental manis
Cara membuat:
- Campurkan seluruh bahan utama kemudian aduk hingga rata.
- Kukus adonan di dalam loyang hingga matang.
- Pastikan Moms mendinginkan adonan nugget tersebut sebelum dipotong sesuai selera.
- Lumuri nugget dengan air campuran maizena dan tepung terigu. Kemudian balurkan dengan tepung roti.
- Goreng hingga berwarna keemasan pada minyak yang sangat panas. Beri topping sesuai selera
Muffin Pisang & Yoghurt
Yoghurt dan keju bisa menjadi bahan yang ciamik banget untuk dijadikan varian muffin.
Manis campur gurih, pasti bikin keluarga ketagihan makan kue ini.
Sebagai catatan, jika Si Kecil alergi telur, Moms dapat menggantinya dengan 2 - 3 sendok makan saus apel tanpa pemanis.
Yuk, cari tahu resepnya di sini!
Bahan-bahan
- 1/2 cangkir yoghurt.
- 1 cangkir tepung gandum utuh.
- 1 sendok teh soda kue.
- 3 buah pisang matang.
- 1 sendok makan ekstrak vanila.
- 1 sendok makan minyak zaitun.
- 1 butir telur.
- 1 sendok makan susu formula.
Cara membuat:
- Panaskan oven hingga bersuhu 176 derajat celcius.
- Semprotkan minyak ke cetakan muffin yang akan digunakan, lalu sisihkan.
- Dalam mangkuk sedang, campurkan tepung dan baking soda.
- Masukkan pisang, vanila, minyak, telur, susu dan yoghurt ke dalam blender. Haluskan dengan kecepatan tinggi selama 1 menit.
- Campurkan adonan basah dan kering, aduk rata.
- Tuangkan adonan ke dalam setiap cetakan muffin yang sudah disiapkan. Panggang selama sekitar 18-24 menit.
- Kue sudah siap dihidangkan dan disantap oleh keluarga!
Resep Es Pisang Ijo
Tidak perlu jauh-jauh ke Makassar untuk mendapatkan resep minuman segar dari buah-buahan tradisional Indonesia yang satu ini.
Sebab, Moms bisa membuatnya sendiri di rumah!
Resep minuman segar ini terbuat dari pisang raja yang dibalut dengan adonan tepung terigu dan sagu, serta rebusan air pandan yang membuat warnanya menjadi hijau.
Penyajiannya tinggal ditambahkan es serut dan sirup manis berwarna merah. Segar!
Bahan-bahan
Bahan:
- 14 buah pisang raja kecil
Bahan Kulit:
- 130 gr tepung beras
- 160 gr terigu
- 1 sdm tapioka
- 1 bungkus santan instan 65 ml
- 3 sdm minyak sayur atau margarin
- 550 ml air
- 50 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Pasta pandan secukupnya
Bahan Bubur Sum-Sum:
- 130 gr tepung beras
- 1000 ml air santan
- Sekitar 1 sdt gula pasir
- Sekitar 1 sdt penuh garam
- Daun pandan
Cara membuat:
- Kukus pisang sekitar 10 menit, biarkan sebentar, lalu buka tutupnya. Tunggu hingga dingin, baru kupas kulitnya.
- Campur tepung, gula, garam, dan aduk rata. Tambahkan air, santan, pasta pandan, dan aduk rata. Saring agar adonan halus.
- Tambahkan minyak sayur atau margarin agar lebih enak. Lalu, aduk-aduk di atas kompor hingga adonan mengental dan kalis.
- Biarkan hingga suhunya suam-suam kuku, lalu bagi menjadi beberapa bagian sesuai banyaknya pisang.
- Ambil 1 bagian adonan kulit. Pipihkan dengan lambaran plastik yang sudah dioles sedikit minyak sayur.
- Ambil pisangnya, bungkus rapat, dan rapikan. Lakukan untuk semua pisangnya.
- Setelah itu, bungkus masing-masing pisang dengan daun pisang. Jika tidak ada, bisa juga dengan plastik anti-panas.
- Kukus sekitar 20 menit dengan api sedang cenderung kecil.
- Untuk bubur sumsum, campur tepung, air santan, gula dan garam. Berikan daun pandan yang diikat agar wangi.
- Aduk rata agar tidak ada gumpalan. Nyalakan kompor dengan api agak kecil.
- Aduk-aduk hingga mengental. Kemudian, tes rasa. Biarkan beberapa saat sambil diaduk terus meski sudah mengental.
- Angkat dan tempatkan di wadah agar tidak mudah mencair.
- Tuang bubur sum-sum di wadah, tata pisang ijo, berikan es batu, lalu tuang sedikit sirup pisang ambon atau cocopandan.
- Siap disajikan!
Nah, itulah informasi seputar gizi buah dan jumlah kalori pisang yang memberikan banyak manfaat kesehatan.
Apakah Moms tertarik untuk mencoba diet pisang?
- https://www.pennmedicine.org/updates/blogs/metabolic-and-bariatric-surgery-blog/2019/april/are-bananas-good-for-weight-loss
- http://annals.org/aim/article-abstract/2118594/single-component-versus-multicomponent-dietary-goals-metabolic-syndrome-randomized-trial
- https://www.nutritionix.com/food/fried-bananas
- https://academic.oup.com/jn/article/135/3/562/4663700?login=true
- http://fatsecret.co.id/kalori-gizi/indomaret/pisang-ambon/100ml
- https://www.fatsecret.co.id/kalori-gizi/umum/pisang
- https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/13404940/
- http://www.ars.usda.gov/SP2UserFiles/Place/80400530/pdf/DBrief/10_potassium_intake_0910.pdf
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.