Kenapa Anak Susah Tidur?
Kebanyakan anak kecil susah tidur saat malam hari. Bahkan, pada bayi yang baru berusia dua bulan, jam tidurnya masih belum teratur hingga dia menginjak usia sembilan bulan barulah mereka dapat menyesuaikan diri dengan jadwal tidur malamnya. Itu pun hanya sekitar lima jam pada malam hari.
Pada masa itu, mereka memang masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan jam tidur yang benar. Berikut adalah alasan mengapa anak susah tidur yang dapat Moms simak.
Kelelahan
Balita dan anak-anak prasekolah butuh 11-14 jam sehari untuk tidur. Termasuk tidur siang dan malam hari. Kuncinya adalah jam tidur yang rutin, sehingga untuk mengatur waktu yang regular antara tidur, bangun, tidur siang, makan, dan bermain dapat teratur
Merasa Cemas
Pada fase ini, seorang anak akan melaluinya dengan kecemasan saat jam tidur tiba. Cobalah untuk tidak banyak berbicara, bernyanyi, menggoyangkan, dan memberikan susu tambahan. Hal ini normal untuk dilalui anak usia enam bulan, Moms dapat membantu bayi untuk tidur sendiri.
Namun, selama dia dalam keadaan sakit, Moms dapat menemaninya, berbicara dengan lembut, dan mengusap punggungnya. Menghiburnya, akan tetapi jangan membuatnya menjadi bergantung pada Moms. Sebuah lampu tidur dapat membantu anak-anak yang takut gelap.
Terbiasa Dibantu Tidur
Jika Moms terbiasa membantu anak untuk tidur dan menemaninya sampai dia terlelap, maka dia tidak akan belajar untuk tidur sendiri. Sebaiknya, temani anak Moms ke tempat tidur ketika dia mengantuk, tapi jangan menunggunya sampai dia tertidur. Berikanlah sesuatu untuk membuatnya merasa tenang dan belajar untuk tidur sendiri.
Tidak Ada Waktu Tidur Rutin
Membiasakan diri untuk melakukan aktivitas santai sebelum tidur membuat anak menjadi mengerti bahwa itulah saatnya mereka tidur. Misalnya, membacakan cerita sebelum tidur, memiliki camilan, dan mematikan lampu utama. Rutinitas ini sebaiknya dimulai pada saat anak berusia empat bulan.
Obat
Beberapa obat biasanya dapat memengaruhi kualitas tidur anak. Misalnya, obat flu, alergi, dan obat ADHD. Sebaiknya, konsultasikan dengan dokter tentang hal ini, mungkin adanya faktor dari dosis, perubahan obat, ataupun waktu. Jangan mengira-ngira dalam memberikan obat untuk anak Moms.
Cobalah untuk membantu anak Moms mendapatkan suasana yang rileks saat akan tidur. Mandi dengan air hangat juga membantu anak untuk mendapatkan ketenangan.
(DA)
Foto: chinajoye
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.