25 Juli 2020

5 Manfaat Zinc untuk Anak, Penting Untuk Kesehatan!

Zinc berperan besar dalam berbagai fungsi penting tubuh anak

Walau hanya dibutuhkan dalam jumlah sedikit, manfaat zinc untuk anak dalam menjaga kesehatan dan kelancaran berbagai fungsi vital tubuh Si Kecil sebenarnya sangat besar lho, Moms.

Menurut rekomendasi dari National Institutes of Health, kebutuhan zinc harian setiap anak berbeda tergantung dengan usianya, yaitu 3 miligram untuk anak usia 1-3 tahun, 5 miligram untuk anak usia 4-8 tahun, dan 8 miligram untuk anak usia 9-13 tahun.

5 Manfaat Zinc untuk Anak

Yuk Moms, simak penjelasan berikut untuk tahu lebih banyak tentang peran dan manfaat zinc untuk anak.

1. Tumbuh Kembang Umum

5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 1.jpeg
Foto: 5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 1.jpeg

Foto: Childrenshospital.org

Dalam literatur dari Pennsylvania State University, disebutkan bahwa zinc adalah salah satu mineral esensial yang sangat dibutuhkan untuk mendukung berbagai proses dalam tumbuh kembang anak, seperti:

  • Produksi hormon yang secara tidak langsung berhubungan dengan pertumbuhan, seperti insulin, tiroid, dan testosteron.
  • Aktivasi somatomadine-C yang menstimulasi hormon pertumbuhan di jaringan halus perifer seperti otot, rongga tulang, ginjal, saraf, kulit, paru-paru, dan hati.
  • Mengatur indera perasa, penciuman, dan nafsu makan, sehingga Si Kecil cukup makan.
  • Metabolisme karbohidrat, lemak, dan protein, sehingga tubuh bisa menyerap secara maksimal nutrisi dari makanan yang dibutuhkan untuk tumbuh kembang.

Baca Juga: Mau Tahu Apa Saja Makanan yang Mengandung Zinc?

2. Sistem Kekebalan Tubuh

5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 2.jpg
Foto: 5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 2.jpg

Foto: Fitnesshealthforever.com

Manfaat zinc untuk anak juga berperan dalam perkembangan dan fungsi berbagai sel pada sistem kekebalan tubuh, termasuk sel-T, sel-B, dan sitokin.

Selain itu, zinc juga memiliki fungsi antioksidan dan stabilisasi membran alami yang membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas saat tubuh mengalami peradangan.

Saat kadar zinc terpenuhi, respon sistem kekebalan tubuh anak menjadi kuat sehingga bisa mengurangi risiko berbagai penyakit akibat infeksi dan mengurangi durasi salesma hingga 33%.

Baca Juga: Moms, 6 Nutrisi Ini Menguatkan Kekebalan Tubuh Balita

3. Kesehatan Kulit

5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 3.jpg
Foto: 5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 3.jpg

Foto: Ewg.org

Tahukah Moms, kalau zinc adalah mineral terbanyak kedua yang ada dalam tubuh setelah zat besi? Zinc ada dalam hampir semua sel tubuh, dengan jumlah terbanyak (sekitar 5%) ada di epidermis kulit.

Zinc berperan dalam pembangunan keratin dan pembentukan kolagen yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit. Diketahui pula kalau kecukupan kadar zinc dapat meredakan kondisi jerawat dan eczema.

4. Penyembuhan Luka

5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 4.jpg
Foto: 5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 4.jpg

Foto: Nasdaq.com

Yang belum banyak orang tahu, manfaat zinc untuk anak juga digunakan dalam prosedur medis untuk mengobati luka bakar, infeksi kulit, cidera kulit, dan jenis luka basah tertentu.

Seperti dijelaskan dalam studi dari National Institutes of Health, zinc berperan besar dalam mengatur berbagai fase dalam proses penyembuhan luka.

Mulai dari perbaikan membran sel, stress oksidatif, koagulasi, peradangan dan pertahanan imun, re-epitelisasi jaringan kulit, angiogenesis, hingga pembentukan bekas luka.

Baca Juga: 5 Manfaat Zinc Untuk Tubuh Dan Perkembangan Anak

5. Perkembangan Seksual

5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 5.jpg
Foto: 5 Peran Zinc Bagi Tubuh Anak, Penting Untuk Kesehatan! 5.jpg

Foto: Scarymommy.com

Zinc rupanya juga berperan penting dalam perkembangan seksual anak memasuki masa puber, terutama anak laki-laki. Kekurangan zinc dapat mempengaruhi produksi testosteron, menghambat fungsi dan perkembangan testis, juga mengurangi kualitas dan jumlah sperma.

Melihat besarnya manfaat zinc untuk anak, pastikan Moms memberikan Si Kecil berbagai jenis makanan yang kaya akan zinc seperti gandum, produk olahan susu, daging merah, daging unggas, kerang dan udang, juga berbagai jenis kacang-kacangan.

Baca Juga: Penting! Kenali Tanda Dan Dampak Kekurangan Zinc Pada Anak

Nah, itu dia manfaat zinc untuk anak, apakah Moms tahu apa lagi mineral esensial lain yang dibutuhkan oleh tubuh anak?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.