05 Maret 2018

Pentingnya Anak Belajar Bahasa Indonesia

Karena bahasa ibu masih sangat diperlukan

Dewasa ini, tuntutan bagi anak untuk bisa berbahasa asing sangatlah tinggi. Saking tingginya, sekolah-sekolah bertaraf internasional menerapkan bahasa asing seperti bahasa Inggris atau bahasa Mandarin sebagai bahasa pengantar.

Karena harus menguasai bahasa asing ini sehari-hari, kebanyakan anak jadi lebih terbiasa berbahasa asing dan mulai meninggalkan bahasa ibu, yaitu bahasa Indonesia.

Padahal saking pentingnya bahasa ibu, dunia sampai menerapkan 21 Februari sebagai International Mother Language Day, lho.

Mengapa anak harus fasih berbahasa Indonesia?

Menurut seorang pakar bahasa dari Universitas Indonesia, Prof. Dr. Benny Hoedoro Hoed, bahasa Indonesia diperlukan sebagai alat komunikasi pada tataran nasional.

Pasalnya, masyarakat Indonesia menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar yang resmi. Bahasa inilah yang membentuk identitas bangsa.

Dalam kehidupannya, anak tidak mungkin hanya akan berinteraksi dengan orang-orang yang berbahasa asing. Si kecil juga pasti harus berkomunikasi dengan masyarakat pada umumnya.

Selain itu, kebanyakan anak yang sudah disiapkan untuk sekolah ke luar negeri akhirnya akan kembali juga ke tanah air untuk meniti karier atau membangun keluarga. Kalau tidak dibiasakan sejak kecil untuk memakai bahasa ibu, anak akan kewalahan di masa dewasanya.

Menguasai bahasa ibu dan bahasa asing sekaligus, kenapa tidak?

Moms bisa kok, mengasah kemampuan berbahasa asing dan berbahasa ibu sekaligus. Pasalnya, mempelajari bahasa asing bukan berarti si kecil harus mengorbankan bahasa ibunya.

Sejumlah penelitian justru membuktikan bahwa semakin dini anak diperkenalkan dengan bahasa ibu, anak akan semakin cepat menguasai bahasa-bahasa lainnya. Anak yang bisa bicara banyak bahasa juga cenderung menunjukkan kecerdasan di atas rata-rata.

Yuk, biasakan anak untuk bicara bahasa Indonesia

Untuk itu, biasakan anak berbahasa Indonesia di rumah. Perluas pergaulan anak supaya ia tidak hanya berinteraksi dengan anak-anak yang berbahasa asing.

Ajak si kecil untuk berbaur dengan tetangga sebayanya yang tidak satu sekolah. Ketika sedang di luar rumah seperti di restoran, ajari anak untuk bertanya atau bicara dengan pramusaji dalam bahasa Indonesia yang benar.

Membaca buku dalam bahasa ibu

Belikan buku-buku bacaan dalam bahasa Indonesia. Semakin sering anak membaca buku dalam bahasa Indonesia, otaknya akan semakin terbiasa dan akrab dengan bahasa ibu. Moms juga bisa minta anak untuk menceritakan kembali kisah yang ia baca dalam bahasa Indonesia.

Berlibur di dalam negeri

Untuk memperlancar komunikasi, ajak anak untuk berlibur di dalam negeri. Saat berlibur, dorong anak untuk berinteraksi dengan warga kota yang dikunjungi dalam bahasa Indonesia. Dengan begitu, anak akan semakin mengapresiasi nilai budaya dan bahasa Indonesia.

Bagaimana dengan anak Moms? Bahasa apa yang dipakai si kecil sehari-hari?

(IA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.