16 Maret 2018

Pentingnya Menjaga Kesehatan Gigi dan Gusi Ibu Hamil

Kerusakan gigi saat hamil bisa memengaruhi kondisi janin, lho!

Kesehatan gigi dan gusi rupanya menjadi bagian yang harus diperhatikan oleh ibu hamil. Menurut Elverne M Tonn, anggota California Society of Pediatric Dentistry, kehamilan menyebabkan perubahan hormonal yang bisa meningkatkan risiko penyakit pada gusi dan gigi. Contohnya adalah muntah berlebihan dan kelebihan air liur di trisemester pertama. Bila tidak rajin kumur dan menggosok gigi maka kuman dan bakteri penyakit mudah tumbuh, menyebabkan bau mulut dan sariawan pada rongga mulut. Dalam rangka memperingati World Oral Health Day yang jatuh setiap tanggal 20 Maret, yuk Moms yang sedang hamil mulai perhatikan masalah gigi dan gusi ini.

Mengapa Gigi dan Mulut Perlu Diperhatikan Selama Kehamilan?

Selain adanya perubahan hormon saat kehamilan, beberapa masalah ini bisa jadi alasan mengapa Moms harus memperhatikan kesehatan gigi dan mulut.

  1. Saat Moms sedang mengalami gangguan pada mulut dan gigi, otomatis tidak bisa mengunyah makanan dengan baik. Padahal janin yang di dalam kandungan membutuhkan asupan gizi dari makanan yang dimakan oleh ibu.

  1. Karena peningkatan hormon pula terjadi pelunakan jaringan daerah gusi. Akibatnya, kadang timbul benjolan berwarna kemerahan pada gusi bahkan terjadi pendarahan.

  1. Ibu hamil dengan keadaan gigi yang rusak cukup parah akan merangsang keluarnya hormon prostaglandin. Hormon ini bisa merangsang timbulnya kontraksi pada rahim.

  1. Infeksi pada gigi ibu hamil dapat menginfeksi janin dalam kandungan. Menurut hasil penelitian dari Journal Of Obstetrics Gynecology, ibu yang gusinya terinfeksi dapat menularkan infeksi pada janin melalui peredaran darah plasenta. Penelitian lain di North Carolina menemukan fakta bahwa bakteri Streptococcus mutans yang merupakan penyebab gigi berlubang, dapat menyebar ke seluruh tubuh melalui sirkulasi darah, bahkan mencapai jantung dan menyebabkan gangguan pada jantung ibu hamil.

Kebiasaan Sehat Untuk Menjaga Gigi dan Gusi

Berikut ini adalah beberapa kebiasaan sehat yang perlu diterapkan ibu hamil untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi berdasarkan penelitian Medical Resources United Kingdom:

  • Menyikat gigi dua kali sehari selama minimal 2 menit setiap kali menyikat.
  • Menggunakan benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi secara rutin.
  • Menggunakan obat kumur (mouthwash) yang tidak mengandung alkohol.
  • Kurangi makanan ringan bergula dan minuman bersoda.
  • Gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride.
  • Pilih makanan ringan bebas gula.

Menerapkan perawatan paling tepat untuk menjaga kesehatan gusi dan gigi adalah salah satu langkah tepat yang bisa memberikan pengaruh positif untuk kesehatan Moms dan juga calon buah hati. Selain itu, jangan lupa untuk selalu memperhatikan kesehatan bagian tubuh lainnya seperti kulit, rambut, tenggorokan, perut, dan organ dalam agar janin yang dikandung bisa tumbuh dan berkembang dengan sempurna.

<ARK>

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.