16 Maret 2018

Perokok Pasif Lebih Berbahaya Daripada Perokok Aktif, Ini Cara Menghindari Efek Buruknya

Bisa terkena kanker paru-paru
Mitos Atau Fakta Sering Makan Daging Merah Timbulkan Kanker Payudara HERO
Foto: Mitos Atau Fakta Sering Makan Daging Merah Timbulkan Kanker Payudara HERO

Tanya :

Pagi Dok, saya mau tanya apakah perokok pasif lebih rentan terkena kanker paru-paru?

Bagaimana tips cara agar tidak terkena kanker paru-paru? Karena kebanyakan rekan-rekan saya perokok aktif. Mohon penjelasannya.

Jawab :

Benar, perokok pasif lebih dirugikan kesehatannya daripada perokok aktif. Hal ini terjadi karena selain menghisap toksin yang diproduksi oleh rokok, perokok pasif juga menghirup gas buangan yang dikeluarkan oleh perokok aktif.

Risiko terkena kanker paru akan menjadi lebih besar pada perokok pasif daripada orang normal ( kira-kira menjadi 1,25 kali lebih besar daripada orang normal).

Hindarilah asap rokok sebisa mungkin dan berilah penjelasan agar rekan-rekan Anda bisa menghentikan merokok saat berada di dekat Anda. Sebagai solusi, dapat juga disediakan ruangan khusus merokok di lingkungan Anda sehingga kesehatan orang yang tidak merokok (non smokers) tidak dirugikan.

Dijawab oleh : dr. Janfrional

Sumber : meetdoctor.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.