14 Mei 2019

5 Aktivitas bersama Bayi untuk Mengurangi Depresi Pascamelahirkan

Cukup dengan aktivitas sederhana kok Moms

Depresi pascamelahirkan (postpartum depression/PPD) memengaruhi sekitar 1 dari 7 perempuan. Gangguan psikologis ini dapat diobati untuk membuat Moms merasa lebih baik.

Untuk mengobatinya, Moms disarankan untuk terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter dan mintalah bantuan pasangan atau orang-orang di sekitar Moms untuk menghadapinya. Jangan berjuang melawan PPD sendirian!

Nah, jika Moms sudah berkonsultasi dengan dokter dan mendapatkan saran pengobatan yang tepat. Moms juga dapat melakukan beberapa aktivitas bersama bayi sembari menjalani pengobatan yang disarankan oleh dokter.

Apa saja aktivitas yang bisa Moms lakukan dengan Si Kecil? Yuk kita cari tahu Moms!

1. Bangun Ikatan yang Aman dengan Si Kecil

XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 1.jpg
Foto: XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 1.jpg

foto: raisingchildren.net.au

Mengutip Helpguide.org, proses ikatan emosional antara Moms dan Si Kecil, yang dikenal dengan istilah bonding, adalah momen perkembangan awal yang sangat penting bagi bayi.

Keberhasilan ikatan ini memungkinkan bayi merasa aman untuk berkembang dan memengaruhi bagaimana dia akan berinteraksi, berkomunikasi, dan membangun hubungan di sepanjang hidupnya.

Ikatan yang aman terbentuk ketika Moms merespons dengan hangat dan konsisten terhadap kebutuhan fisik dan emosional si kecil. Ketika Si Kecil menangis, Moms dengan cepat menenangkannya. Jika Si Kecil tertawa atau tersenyum, Moms merespons dengan baik.

Intinya, Moms dan Si Kecil berinteraksi serta mengenali dan merespons sinyal emosional satu sama lain.

Membangun ikatan yang aman dengan bayi bukan hanya bermanfaat bagi bayi, tetapi juga membantu melepaskan endorfin yang akan membuat Moms merasa lebih bahagia dan lebih percaya diri sebagai seorang ibu.

Baca Juga: Stres Pasca Melahirkan, Tanda Mama Menderita Baby Blues Syndrome

2. Melakukan Kontak Kulit-ke-Kulit dengan Bayi

XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 2.jpg
Foto: XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 2.jpg

foto: health.howstuffworks.com

Terlepas dari apakah Moms menyusui atau memberi susu formula bayi pada Si Kecil, cobalah untuk melakukan kontak kulit-ke-kulit.

Meskipun sangat sederhana, aktivitas bersama bayi yang dapat Moms lakukan sejak Si Kecil baru dilahirkan ini akan membuat Moms maupun Si Kecil merasa rileks. Bahkan dapat meningkatkan ikatan antara Moms dengan Si Kecil.

Manfaat lainnya dari kebiasaan melakukan kontak kulit-ke-kulit termasuk periode tidur yang lama dan meningkatkan kewaspadaan pada bayi, mengurangi stres, peningkatan berat badan, perkembangan otak yang lebih baik, dan penurunan frekuensi menangis.

3. Berjalan-Jalan bersama Bayi

XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 3.jpg
Foto: XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 3.jpg

foto: haltonparentsblog.ca

Cobalah untuk keluar rumah setidaknya selama 10 sampai dengan 15 menit setiap harinya bersama Si Kecil. Tidak perlu terlalu jauh, cukup dengan berjalan-jalan di sekitar lingkungan rumah.

Paparan sinar matahari dan udara segar akan secara signifikan meningkatkan suasana hati Moms.

4. Berolahraga bersama Bayi

XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 4.jpg
Foto: XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 4.jpg

foto: kiddles.co.za

Dalam analisis data sejak tahun 1996 hingga 2016, para peneliti menemukan bahwa ibu yang tetap aktif secara fisik setelah melahirkan cenderung mengalami gejala depresi yang lebih ringan. Hal tersebut dikarenakan aktivitas fisik membantu mengurangi stres, meningkatkan kualitas tidur, dan meningkatkan energi yang dapat mengurangi depresi.

Jenis olahraga atau aktivitas fisik yang dilakukan tidak terlalu menjadi masalah. Moms dapat melakukan yoga bersama si kecil di kelas yoga pasca melahirkan untuk membuat Moms merasa lebih baik.

Baca Juga: Hindari Depresi Pasca Kehamilan dengan Memahami Trimester Keempat

5. Menyanyikan Lagu untuk Bayi

XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 5.jpg
Foto: XX Aktivitas Bersama Bayi Untuk Mengurangi Depresi Pasca Melahirkan 5.jpg

foto: huffingtonpost.ca

Terlepas dari tempo, kunci, dan apakah Moms memiliki suara yang bagus atau tidak, bernyanyi untuk Si Kecil memiliki banyak manfaat luar biasa. Terlibat dengan Si Kecil melalui lagu sama efektifnya dengan membacakan buku atau bermain menggunakan mainan untuk menarik perhatian mereka.

Selain itu, bernyanyi untuk Si Kecil juga bukan hanya baik bagi perkembangan sensorik yang dia butuhkan untuk memusatkan perhatiannya, tetapi juga memberikan pengalihan perhatian bagi Moms dari pikiran negatif akibat depresi pascamelahirkan.

Depresi pascamelahirkan dapat terjadi segera atau beberapa bulan setelah melahirkan. Semakin cepat Moms mendapatkan bantuan untuk mengelola depresi tersebut, semakin cepat Moms dapat mulai menikmati peran sebagai seorang ibu untuk Si Kecil.

Jadi, apakah Moms ingin mencoba aktivitas-aktivitas di atas? Selamat mencoba!

(RGW)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.