Brokoli Bantu Tingkatkan Kesuburan? Simak Penjelasannya di Sini
Ketika sedang menjalani program hamil, Moms dan Dads tentu disarankan untuk lebih banyak mengkonsumsi makanan sehat.
Tidak terkecuali sayuran hijau, seperti halnya brokoli.
Brokoli merupakan salah satu sayuran hijau yang disebut-sebut dapat membantu meningkatkan kesuburan dan baik dikonsumsi saat program hamil.
Tetapi benarkah demikian? Seperti apa manfaat brokoli untuk kesuburan?
Baca Juga: 3 Resep MPASI Bayi 8 Bulan dengan Brokoli
Brokoli Kaya Akan Vitamin, Mineral, dan Senyawa Bioaktif
Foto: pixabay.com
Mengutip situs kesehatan Healthline, brokoli merupakan sayuran yang sarat akan beragam vitamin, mineral, serat dan senyawa bioaktif lainnya.
Di mana dalam secangkir brokoli mentah mengandung setidaknya:
- 6 gram karbohidrat
- 2,6 gram protein
- 0,3 gram lemak
- 2,4 gram serat
- 135% dari kebutuhan vitamin C harian
- 11% dari kebutuhan vitamin A harian
- 116% dari kebutuhan vitamin K harian
- 14% dari kebutuhan vitamin B9 (folat) harian
- 8% kebutuhan potasium harian
- 6% kebutuhan fosfor harian
- 3% selenium
Sebagaimana diketahui, berbagai vitamin dan mineral di atas bukan hanya baik bagi kesehatan tubuh, tetapi juga kesehatan reproduksi dan kesuburan.
Baca Juga: 10 Sayuran Terbaik untuk Program Hamil
Brokoli Dapat Membantu Mengurangi Peradangan
Foto: pixabay.com
Peradangan dapat terjadi ketika sistem kekebalan tubuh sedang diserang.
Peradangan dapat menjadi pertanda terjadinya infeksi atau gejala dari kondisi autoimun kronis seperti radang sendi dan diabetes tipe 1.
Pada wanita, peradangan juga dapat memicu masalah kesuburan, salah satunya PCOS.
Menurut sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2014 di jurnal Preventive Nutrition and Food Science, efek antioksidan sulforaphane dalam brokoli telah diketahui dapat membantu mengurangi peradangan.
Vitamin C Pada Brokoli Baik Untuk Sperma
Foto: pixabay.com
Selain sulforaphane, antioksidan lain yang ditemukan sangat tinggi pada brokoli adalah vitamin C. Kandungan vitamin penting yang menjadikan banyak ahli nutrisi merekomendasikan brokoli untuk kesuburan. Mengapa demikian?
Berdasarkan sebuah studi yang diterbitkan di Arab Journal of Urology, konsumsi makanan kaya akan antioksidan seperti vitamin C menunjukkan dampak positif terhadap peningkatan parameter semen, termasuk jumlah sperma.
Bukan hanya itu, penelitian lain yang diterbitkan dalam jurnal Fertility and Sterility, menemukan bahwa konsumsi makanan tinggi antioksidan seperti vitamin C juga dapat menetralkan radikal bebas dan melindungi sperma dari risiko kerusakan DNA.
Wanita yang mengkonsumsi makanan tinggi vitamin C juga diketahui memiliki peluang hamil yang lebih tinggi.
Mineral selenium juga merupakan antioksidan lain yang terbukti membantu mengurangi kerusakan sel akibat radikal bebas, membantu menjaga struktur sel sperma, dan melindungi DNA dalam sel sperma.
Baca Juga: 4 Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Saat Menjalani Program Hamil
Kaya Akan Folat Yang Baik Untuk Calon Moms dan Janin
Foto: unsplash.com
Asam folat atau makanan yang mengandung folat sangatlah direkomendasikan untuk dikonsumsi sejak merencanakan kehamilan.
Ini dikarenakan folat dapat mencegah risiko cacat lahir pada bayi. Tetapi, lebih dari itu, folat ternyata juga dapat membantu meningkatkan peluang hamil.
Sebagaimana disebutkan dalam studi di jurnal Obstetric and Gynecology, asupan folat yang lebih tinggi telah ditemukan berkaitan erat dengan tingkat implantasi yang lebih tinggi, kehamilan klinis, dan kelahiran hidup.
Terutama pada wanita yang menjalani perawatan dengan teknologi reproduksi berbantuan, seperti IVF.
Brokoli Meningkatkan Sirkulasi Darah Ke Organ Intim
Foto: unsplash.com
Menjadi antioksidan yang berperan penting untuk melindungi sperma dan sel telur, vitamin C pada brokoli juga memiliki manfaat lain untuk meningkatkan kesuburan dengan cara meningkatkan sirkulasi darah ke organ intim.
“[Brokoli] saya sarankan di sini karena kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin C membantu sirkulasi darah ke organ intim,” kata Keri Glassman, seorang penulis dan ahli diet terdaftar, seperti dikutip dari situs SHAPE.
“Vitamin C juga terbukti meningkatkatkan libido wanita.”
Jadi, kurang lebih itulah manfaat brokoli untuk kesuburan.
Namun, bagaimana pun penelitian mengenai hal tersebut masih sangat terbatas, sehingga pastikan untuk selalu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau ahli sebelum mengkonsumsinya sebagai bagian dari diet promil.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.