Persiapan Program Hamil Anak Ketiga, Moms Wajib Tahu!
Mom and Dad sedang ingin merencanakan program hamil anak ketiga? Sudah tahu apa yang perlu disiapkan?
Jangan salah ya Mom, meski sudah pernah program hamil anak pertama dan kedua, rupanya program hamil anak ketiga tetap berbeda dan perlu persiapan yang baik, lho.
Apa saja sih persiapan yang perlu dilakukan dan perbedaan program hamil anak ketiga?
Yuk simak persiapan yang harus dilakukan dan ketahui perbedaan hamil anak ketiga dari yang sebelumnya!
Baca Juga: 12 Cemilan untuk Program Hamil, Enak dan Bermanfaat!
Program Hamil Anak Ketiga
Memiliki tiga anak memiliki banyak manfaat, lho di antaranya ialah secara psikologis orang tua akan lebih merasa memiliki kemampuan dan ketangkasan yang cukup.
Dilansir Centers for Disease Control and Prevention, ada beberapa hal yang harus diperhatikan apabila Moms ingin program hamil anak ketiga, yakni:
- Buat rencana yang matang dan laksanakan.
- Konsultasi dengan dokter terkait kondisi medis, gaya hidup, pengobatan, dan vaksin.
- Perbanyak konsumsi folic acid setiap hari (400 microgram).
- Berhenti konsumsi alkohol, merokok, dan menggunakan obat-obatan.
- Hindari lingkungan yang toxic.
- Raih dan kelola berat badan ideal.
- Jika mendapatkan kekerasan, segera cari pertolongan karena kekerasan akan berdampak buruk bagi kehamilan dan anak di masa depan.
- Pelajari sejarah dan silsilah keluarga Moms.
- Usahakan agar mental selalu sehat.
- Jalani kehamilan yang sehat seperti selalu mengunjungi dokter kandungan dan rutin konsumsi vitamin yang diberikan.
Nah, apabila Moms ingin program hamil anak ketiga ini berjalan lancar, tentu ada beberapa kesalahan yang harus dihindari seperti:
- Hubungan intim yang kurang teratur
- Mengecek tanggal ovulasi
- Mengonsumsi gaya hidup sehat
- Konsultasi ke dokter kandungan untuk hasil yang lebih maksimal.
Baca Juga: 19 Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil, Segar dan Menyehatkan
Persiapan Hamil Anak Ketiga
Walaupun Moms sudah pernah melahirkan anak kesatu dan kedua, namun kehamilan masing-masing anak tentu punya rintangannya tersendiri.
Nah, sebelum program hamil anak ketiga, pastikan dulu Moms dan Dads sudah mengambil keputusan dengan matang, ya.
Berikut persiapan hamil anak ketiga yang bisa diterapkan.
1. Pastikan Ini Keputusan Bersama
Menambah anggota keluarga baru ke dalam keluarga tentu bukan keputusan yang mudah.
Untuk itu, sebaiknya diskusikan lebih dulu dengan pasangan apabila Moms mau melaksanakan program hamil anak ketiga.
Sebab, saat lahir nanti, anak pun akan diurus bersama dengan pasangan. Sehingga, perlu persetujuan pula dari pasangan untuk memprogram kehamilan lagi.
Apabila memungkinkan, Moms juga bisa bertanya pada anak pertama dan kedua perihal keberadaan anak ketiga ini.
Jangan sampai program hamil anak ketiga Moms malah membuat anak-anak lain jadi merasa resah dan tidak diinginkan.
2. Pastikan Kondisi Kesehatan Memungkinkan
Saat hamil anak pertama dan kedua mungkin usia Moms masih terbilang cukup muda.
Namun, biasanya saat hamil anak ketiga, usia wanita sudah memasuki angka 30-an.
Melansir University of Rochester Medical Center, hamil di atas usia 30-an memiliki beberapa risiko kesehatan seperti keguguran, cacat lahir, kembar, tekanan darah tinggi, diabetes gestasional, dan persalinan yang sulit.
Untuk itu, pastikan Moms sudah berkonsultasi lebih dulu dengan dokter perihal program hamil anak ketiga ini, ya.
Baca Juga: 19 Ikan yang Bagus untuk Ibu Hamil, Adakah Ikan Favorit Moms?
3. Konsumsi Suplemen Prenatal
Jennifer Wider, MD, penulis The New Mom's Survival Guide dan penasihat medis untuk Society for Women's Health Research mengatakan,
“Setiap wanita yang berencana untuk hamil dalam tiga hingga enam bulan ke depan harus mulai mengonsumsi multivitamin setiap hari yang mengandung 400 mikrogram asam folat.”
Menurut March of Dimes, mendapatkan cukup vitamin B dari asam folat pada saat sebelum dan di awal kehamilan dapat mengurangi cacat lahir otak dan tulang belakang hingga 70 persen.
Multivitamin ini sendiri umumnya dikemas berbarengan dengan nutrisi lain yang tak kalah pentingnya bagi kehamilan Moms, seperti zat besi untuk mencegah anemia dan kalsium untuk gigi dan tulang yang kuat.
Apabila Moms mau mengonsumsi asam folat dari bahan-bahan alami, bisa mendapatkannya dari brokoli, sayuran hijau, jagung, wortel, dan buah-buahan sitrus.
4. Konsumsi Makanan Sehat
Salah satu persiapan hamil anak ketiga yang tak kalah pentingnya ialah mengonsumsi makanan sehat.
Mendapatkan janin yang sehat tidak dimulai ketika kehamilan terjadi, melainkan dimulai sejak program hamil itu sendiri.
Mengonsumsi makanan sehat bisa membantu tubuh mempersiapkan kehamilan dengan memberi simpanan nutrisi yang cukup penting bagi janin seperti kalsium, protein tanpa lemak, biji-bijian, susu, dan sumber lemak sehat.
Melansir European Journal of Pediatrics, beberapa nutrisi yang sangat penting dalam kehamilan ialah protein, lemak, karbohidrat, serat, zat besi, yodium, kalsium, vitamin, D, dan asam folat.
5. Kurangi Olahraga Berat
Memang betul Moms, aktif berolahraga setiap hari memang bisa membantu tubuh dalam mempersiapkan kehamilan dan persalinan.
Namun, terlalu banyak berolahraga atau melakukan olahraga berat malah dapat mengganggu ovulasi, lho.
Sebaiknya mulai lakukan olahraga ringan, seperti yoga, berjalan kaki, atau berenang.
Baca Juga: 5 Hal yang Harus Dihindari Selama Program Hamil
6. Waspadai Penurunan Kesuburan Terkait Usia
Seiring bertambahnya usia, kesuburan wanita akan menurun karena perubahan yang berhubungan dengan usia dalam ovarium yang menyebabkan penurunan jumlah dan kualitas sel telur.
Nah, dengan bertambahnya usia, ada juga peningkatan risiko beberapa masalah kesehatan, Moms.
Misalnya fibroid rahim, endometriosis, atau penyumbatan tuba falopi yang berkontribusi pada hilangnya kesuburan.
Penurunan kesuburan juga secara bertahap dimulai pada usia 30-an, lalu lebih tajam setelah usia 37 dan di atas 40.
7. Kelola Stres
Salah satu persiapan hamil anak ketiga yang tentunya tidak boleh dilupakan ialah jangan stres.
Memiliki dua anak lain, mengurus rumah, dan pekerjaan mungkin akan menyita banyak waktu dan tenaga Moms.
Pastikan tetap menjaga kesehatan mental dan batin supaya hati senang dan kesuburan bisa tetap berjalan lancar, nih.
Melansir Journal of Experimental Psychology: General, emosi kebahagiaan membuat Moms merasa dihargai.
Untuk itu, selalu kelilingi diri dengan lingkungan yang sehat dan positif ya, Moms.
8. Berhenti Konsumsi Alkohol, Merokok, dan Obat-obatan
Tidak hanya saat melakukan persiapan hamil anak ketiga saja, tetapi demi menjaga kesehatan tubuh, ada baiknya Moms berhenti konsumsi alkohol, merokok, dan obat-obatan terlarang.
Merokok bisa membuat janin dalam kandungan terkena bahan kimia berbahaya, membatasi aliran darah, dan bahkan dapat menyebabkan persalinan prematur.
Lalu, minum alkohol membuat bayi berisiko mengalami sindrom alkohol janin (FAS).
Sedangkan menggunakan narkoba seperti jenis heroin, kokain, metamfetamin, marijuana, dan lainnya tidak hanya ilegal, tetapi juga dapat menyebabkan cacat lahir, keguguran, atau kelahiran mati.
Baca Juga: 14 Vitamin untuk Bayi 1 Tahun, Mampu Menunjang Tumbuh Kembangnya!
Perbedaan Hamil Anak Ketiga
Setelah hamil anak pertama dan kedua, tentu kehamilan yang ketiga pun Moms akan merasakan perbedaan. Apa saja perbedaan hamil anak ketiga?
1. Sudah Lebih Siap Mental
Moms sudah melewati masa kehamilan dan persalinan untuk anak pertama dan kedua.
Tentu saja, untuk hamil ketiga ini Moms sudah jauh lebih siap mental. Sebab, Moms sudah tahu apa yang harus dan tidak boleh dilakukan.
2. Persiapan Perlengkapan Bayi Sudah Ada
Jika jarak kehamilan dekat-dekat, tentu pakaian bayi yang digunakan anak pertama dan kedua masih bagus ya, Moms?
Nah, pada hamil anak ketiga, Moms sudah tidak perlu lagi membeli peralatan bayi.
Sebab, peralatan bayi seperti pakaian, bedong, bak mandi, dan botol susu sudah ada di rumah.
3. Lebih Lelah
Saat hamil anak ketiga, dalam waktu bersamaan Moms pun harus tetap mengurus anak pertama dan kedua di rumah.
Tentu saja hal ini akan membuat fisik dan mental lebih mudah lelah.
Maka, menjaga asupan makanan bergizi dan istirahat yang cukup merupakan kunci utama agar kehamilan ketiga tetap berjalan lancar.
Baca Juga: Cepat Lelah di Trimester Pertama Kehamilan, Ini yang Harus Moms Lakukan
4. Biaya yang Dikeluarkan Lebih Banyak
Kehamilan anak ketiga dibarengi pula dengan biaya sekolah atau perawatan anak pertama dan kedua.
Tentu saja hal ini menjadi salah satu pertimbangan yang harus Moms diskusikan bersama pasangan sebelum program hamil anak ketiga, ya.
Jika dulu saat hamil anak pertama hanya membayar biaya satu anak saja, tetapi saat hamil anak ketiga, Moms pun harus mengeluarkan biaya untuk dua anak lainnya.
Apakah Moms dan Dads sudah siap dengan hal ini?
5. Waktu Bersama Pasangan akan Berkurang
Ketika anak ketiga nanti lahir, tentu semua akan bergantung pada Moms.
Jadi, jika biasanya Moms masih bisa mengobrol atau berdiskusi intim dengan Dads malam hari, hal-hal semacam ini akan sangat jarang terjadi lagi.
Apabila Moms mau keluar atau date night bersama pasangan, akan sangat sulit mencari pengganti yang bisa menjaga tiga anak dibandingkan menjaga satu atau dua anak saja.
Moms, itulah beberapa hal terkait program hamil anak ketiga yang patut diketahui.
Berapa pun jumlah anak yang mau dimiliki, pastikan Moms dan Dads sudah mendiskusikannya lebih dahulu dan memang benar-benar mampu membiayai semua anak.
Prinsip “banyak anak banyak rezeki” merupakan ungkapan yang kurang tepat.
Ada baiknya jumlah anak pun ditentukan dari berapa besar kemampuan Moms dan Dads untuk menghidupi mereka.
Sebab, anak adalah titipan dan anugerah dari Tuhan yang harus dijaga sebaik mungkin, bukan diberikan beban harapan dan tanggungan sejak lahir.
Itu dia Moms penjelasan mengenai program hamil anak ketiga. Semoga berhasil ya, Moms!
- https://www.apa.org/pubs/journals/releases/xge-xge0000303.pdf
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5682869/
- https://www.marchofdimes.org/pregnancy/vitamins-and-other-nutrients-during-pregnancy.aspx
- https://www.urmc.rochester.edu/encyclopedia/content.aspx
- https://www.cdc.gov/preconception/planning.html
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.