23 Maret 2018

Resep Japanese Cotton Cheesecake, Cake Keju Lembut Asal Jepang

Cake keju yang lembut di mulut

Untuk membuat suasana rumah semakin hangat, ibu harus selalu berinovasi dalam memilih resep makanan yang menarik setiap harinya termasuk dalam membuat cake.

Mungkin beberapa dari Moms kurang mahir dalam membuat cake, Karena banyak bahan dan sulit cara pembuatannya. Tapi jangan cepat menyerah, Ma, kali ini Orami akan memberikan resep cake keju yang lembut untuk Moms coba di rumah. Berikut resepnya :

Bahan-bahan

Bahan 1:

  • 250 gr cream cheese
  • 60 gr mentega
  • 200 ml susu cair
  • 6 btr kuning telur
  • 60 gr tepung
  • 20 gr maizena
  • 2 sdm perasan lemon

Bahan 2:

  • 6 butir putih telur
  • 140 gr gula pasir

Cara Membuat

  1. Siapkan loyang bulat berdiameter 20 cm yang sudah dioles margarin dan alasi dengan kertas roti. Jika menggunakan loyang bongkar pasang, bagian luar loyang harus dilapisi aluminium foil agar air dalam proses au bain marie tidak merembes masuk.
  2. Letakkan cream cheese dan mentega di dalam satu wadah. Kemudian, letakkan wadah di atas panci yang sudah diisi air mendidih di atas kompor. Aduk hingga menyatu dan tercampur rata. Masukkan susu cair, lalu aduk hingga tercampur rata. Matikan api dan pindahkan wadah yang berisi bahan-bahan tadi ke tempat yang lebih sejuk.
  3. Masukkan kuning telur satu persatu sambil diaduk.
  4. Masukkan tepung dan maizena yang telah diayak.
  5. Masukkan perasan air jeruk lemon.
  6. Kemudian di wadah terpisah, kocok putih telur hingga kaku. Tambahkan gula pasir, lalu kocok sampai gula benar-benar tercampur rata.
  7. Masukkan putih telur sedikit demi sedikit ke dalam adonan bahan 1 sampai habis
  8. Masukkan semua bahan yg telah tercampur ke dalam loyang kemudian panggang di atas loyang persegi yang telah diisi air panas di dalam oven selama kurang lebih 1 jam 20 menit dengan suhu 150°C
  9. Setelah proses selesai, matikan oven dan buka oven hingga panas udara di dalam oven berkurang. Keluarkan kue, lalu dinginkan. Sajikan.

 

(RIN)

Sumber : www.cookpad.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.