6 Manfaat Sari Kacang Hijau, Baik untuk Pencernaan dan Bumil
Selain praktis dikonsumsi, sari kacang hijau juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.
Apa saja manfaat sari kacang hijau bagi tubuh dan bagaimana cara membuatnya di rumah?
Bukan hanya enak dijadikan hidangan seperti isi bakpao dan bubur kacang hijau, dijadikan minuman pun rasanya juga nikmat.
Rasa yang manis dan segar membuat sari kacang hijau menjadi minuman favorit yang disukai masyarakat di tanah air.
Tidak hanya enak, ternyata sari kacang hijau juga banyak mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.
Lalu, apa saja manfaat yang bisa Moms dan Dads dapatkan?
Baca Juga: Bisa Pakai Kapas, Ini 10 Cara Menanam Kacang Hijau di Rumah
Kandungan Nutrisi Sari Kacang Hijau
Sari kacang hijau adalah sumber nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh.
Dalam setiap 100 gram sari kacang hijau, terdapat beragam nutrisi penting. Energi yang diberikan oleh sari kacang hijau mencapai 323 Kalori, dengan kandungan air sebesar 15,5 gram.
Selain itu, sari ini juga mengandung 22,9 gram protein yang esensial bagi pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh.
Karbohidrat sebanyak 56,8 gram memberikan energi tambahan, sementara serat sebanyak 7,5 gram mendukung fungsi pencernaan yang sehat.
Sari kacang hijau memiliki sedikit lemak, hanya sekitar 1,5 gram per 100 gram.
Selain itu, kacang hijau kaya akan mineral seperti kalsium (223 mg), kalium (815,7 mg), zat besi (7,5 mg), natrium (42 mg), zinc (2,9 mg), dan fosfor (319 mg).
Terdapat juga karoten dan beta-karoten sebanyak 223 mcg dan 156 mg, serta vitamin C sebanyak 10 mg yang mendukung sistem kekebalan tubuh.
Dengan beragam nutrisi ini, sari kacang hijau merupakan pilihan makanan yang sehat dan bergizi untuk diperhitungkan dalam pola makan sehari-hari.
Baca Juga: 6 Resep Es Kacang Merah, Coba Tambah Nangka atau Cincau!
Manfaat Sari Kacang Hijau
Seperti namanya, sari kacang hijau adalah minuman yang bisa didapatkan dari ekstrak kacang hijau.
Sari kacang hijau adalah salah satu minuman sehat yang kaya akan protein.
Kandungan nutrisi dalam kacang hijau selain bisa menjaga kesehatan, juga bermanfaat dalam merawat kecantikan.
Berikut adalah beberapa manfaat sari kacang hijau, yakni:
1. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Manfaat sari kacang hijau yang bisa didapatkan adalah mampu menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Kunci dari metabolisme tubuh yang lancar adalah sistem pencernaan yang sehat.
Ketika tubuh kekurangan serat, maka pencernaan dapat terganggu dan menyebabkan metabolisme tubuh juga kacau.
Di dalam sari kacang hijau terdapat serat larut (pektin) yang melembutkan feses dan mempercepat proses makanan untuk melewati saluran pencernaan, sehingga mengurangi risiko terjadinya sembelit.
Tidak hanya itu, serat ini juga bertindak sebagai prebiotik yang merupakan sumber makanan bagi bakteri baik yang hidup di dalam usus.
Baca Juga: Diet Tinggi Serat Turunkan Peluang Risiko Terkena Kanker Payudara
2. Mengurangi Risiko Diabetes
Manfaat sari kacang hijau juga mampu mencegah penyakit diabetes.
Pasalnya, di dalam sari kacang hijau mengandung serat dan protein yang membantu memperlambat pelepasan gula di dalam darah.
Hal ini dapat menurunkan risiko diabetes, serta dapat membantu mengontrol kadar gula darah bagi penderita diabetes.
Kadar indeks glikemik dalam kacang hijau tergolong rendah jika dibandingkan dengan nasi.
Ini adalah indikator seberapa cepat suatu makanan yang dikonsumsi memengaruhi kadar gula darah dalam tubuh.
Namun, Moms dan Dads perlu berhati-hati dalam mengonsumsi sari kacang hijau, jangan terjebak dengan penambahan gula yang banyak.
3. Melindungi Kesehatan Janin
Kandungan niacin (vitamin B3) dan tiamin (vitamin B1) adalah nutrisi yang membantu pencegahan infeksi pada ibu hamil.
Mengutip dari jurnal yang diterbitkan oleh Belitung Nursing, anemia sering terjadi pada ibu hamil karena karena peningkatan jumlah plasma dan eritrosit.
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil adalah sebagai salah satu sumber vitamin B3 dan B1 yang dibutuhkan untuk pembentukan sel darah.
Kedua vitamin ini dapat mengatasi efek penurunan hemoglobin dalam tubuh. Selain itu, kacang hijau juga baik untuk perkembangan janin di dalam kandungan.
Kacang hijau mengandung omega-3 dan omega-6 yang membantu produksi sel otak. Alhasil, kandungan ini dapat meningkatkan kecerdasan bayi saat mereka lahir.
Kacang hijau juga menjadi sumber asam folat yang berperan dalam perkembangan janin dan pembentukan organ, sehingga mencegah bayi lahir cacat.
4. Memperkuat Tulang
Kacang hijau mengandung vitamin K yang tinggi, magnesium, serta kalsium dan fosfor dalam jumlah yang cukup.
Dengan mengonsumsi sari kacang hijau secara rutin, Moms dan Dads dapat mencegah terjadinya osteoporosis.
Manfaat sari kacang hijau ini juga dapat dirasakan Si Kecil untuk pertumbuhan tulang dan giginya.
Setidaknya ada 189 mg magnesium dalam 100 gram kacang hijau, sehingga mampu mencegah tubuh dari kekurangan magnesium.
Tubuh membutuhkan magnesium untuk membangun sel tulang yang baru.
Baca Juga: 17 Sumber Makanan Berkalsium Tinggi untuk Ibu Hamil, Apa Saja?
5. Menurunkan Kadar Kolesterol
Antioksidan di dalam kacang hijau, seperti flavonoid, asam fenolik, asam kafeat, asam sinamat, dan lain-lain, rupanya dapat menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.
Semakin tinggi kadar kolesterol jahat dalam darah atau LDL, dapat meningkatkan risiko terjadinya penyakit stroke dan jantung.
Kondisi kolesterol LDL yang menumpuk di dalam lapisan pembuluh darah dan menghalangi aliran darah, dapat memicu jantung berhenti.
Untuk itu, mengonsumsi kacang hijau bisa meningkatkan sirkulasi dan menjaga arteri agar tetap bersih.
6. Membantu Menjaga Berat Badan
Manfaat sari kacang hijau selanjutnya adalah dapat membantu menjaga berat badan dengan membantu mengontrol nafsu makan.
Hal ini disebabkan karena sari kacang hijau kaya akan protein dan serat, sehingga membuat perut merasa kenyang lebih cepat dan lebih lama.
Selain itu, kacang hijau juga memiliki kandungan lemak yang rendah, sehingga sangat cocok untuk menjaga berat badan.
Menurut hasil penelitian di jurnal Food & Nutrition Research satu cangkir kacang hijau mentah hanya mengandung 31 kalori, tidak mengandung lemak, dan hanya 3,6 gram gula.
Namun jika ingin mengonsumsi sari kacang hijau untuk menurunkan berat badan, Moms dan Dads juga perlu menyesuaikan jumlah gula yang ditambahkan.
Baca Juga: Tak Hanya Enak, Ini 13 Manfaat Kacang Hijau untuk Ibu Hamil yang Bernutrisi!
Cara Membuat Sari Kacang Hijau
Meskipun sari kacang hijau mudah ditemukan di pasaran, tapi Moms dan Dads bisa juga membuatnya di rumah.
Selain lebih sehat karena tanpa bahan pengawet, sari kacang hijau yang dibuat sendiri bisa dikreasikan sesuai dengan selera.
Sari kacang hijau nikmat disajikan saat hangat, dingin, ataupun beku.
Resep Sari Kacang Hijau
Apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan dan seperti apa cara membuat sari kacang hijau?
Bahan-bahan
- Kacang hijau 200 gram yang sudah dicuci
- 800 ml air untuk merebus kacang hijau
- 100 ml air untuk merebus gula merah
- 1400 ml air untuk melebur kacang hijau
- Gula merah 150 gram
- Gula pasir 3 sdm
- Garam ½ sdt
- Daun pandan 2 lembar
- Jahe 1 ruas, memarkan
Cara membuat:
- Rendam biji kacang hijau semalaman, lalu tiriskan.
- Rebus kacang hijau dengan 800 ml air hingga empuk. Setelah itu blender dengan 1400 ml air dan saring airnya.
- Rebus gula merah dengan air 100 ml hingga larut, lalu sisihkan.
- Campur air saringan kacang hijau dengan rebusan gula merah, kemudian tambahkan gula pasir, garam, jahe, dan pandan.
- Rebus semua di atas api kecil atau sedang hingga mendidih, aduk rata.
- Setelah itu, angkat dan sajikan selagi hangat.
- Alternatifnya, sari kacang hijau dapat disajikan dingin, dicetak menjadi es lolipop atau es mambo agar lebih menarik untuk Si Kecil atau dinikmati saat cuaca panas.
Baca Juga: 15 Manfaat Kacang Hijau untuk Ibu Hamil dan Janin, Luar Biasa!
Walau kaya akan manfaat, ketahui juga efek sampingnya jika Moms dan Dads mengonsumsi sari kacang hijau secara berlebihan.
Karena mengandung serat yang tinggi, jika diminum secara berlebihan akan berpotensi menyebabkan masalah pencernaan, seperti sakit perut, diare, mual, dan sebagainya.
Untuk itu, Moms tetap perlu membatasi porsi saat mengonsumsi sari kacang hijau.
Jangan lupa juga untuk mengombinasikan konsumsi sajian tersebut dengan penerapan gaya hidup dan pola makan sehat, ya!
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5846210/
- https://www.researchgate.net/publication/331215404_EFFECT_OF_CONSUMING_GREEN_BEAN_PHASEOLUS_RADIATUS_JUICE_ON_MATERNAL_BLOOD_PROFILE_DURING_PREGNANCY
- https://www.healthline.com/nutrition/mung-beans
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.